Seorang filatelis tidak bisa dilepaskan dari prangko sebagai benda koleksinya. Prangko dapat dikatakan sebagai benda pos awal yang menjadi tonggak keberadaan filateli dan filatelis. Prangko menjadi benda koleksi yang berharga dan dicari setiap filatelis karena beberapa hal seperti tahun penerbitan yang semakin tua semakin mahal, jumlah penerbitan yang terbatas, mempunyai nilai sejarah pada penerbitannya, dll. Jika dilihat dari tujuan penerbitan prangko, maka prangko-prangko Indonesia dapat dibedakan sebagai berikut : Prangko Definitif Prangko Definitif atau prangko biasa yaitu prangko yang penerbitannya dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan pemrangkoan sehari-hari dan tidak ada kaitannya dengan suatu kejadian atau peristiwa. Apabila persediaan telah menipis, maka prangko definitif dapat dicetak ulang sesuai kebutuhan. Masa jual dan masa laku prangko-prangko definitif tidak terbatas, sampai ada instruksi penarikan dari peredaran oleh Pemerintah (Dirjen Postel). Prangko Pe...